Menu

Selamat Datang
di Website Yayasan
Kyriakon Mission

Scroll For More

Selamat datang

Yayasan Kyriakon Mission didirikan pada bulan Juni 1996 sebagai organisasi nirlaba yang menawarkan program pendidikan dan terapi terpadu kepada siswa berkebutuhan pendidikan khusus dan berbagai jenis terapi. Kata Kyriakon diambil dari bahasa yunani yang berarti “milik Tuhan”. Landasan pengajaran sekolah ini adalah saling mencintai sebagai cerminan tanggung jawab sosial kepada masyarakat.

Lebih lanjut
  • SLB C Kyriakon

    Sentra pendidikan anak-anak dengan kebutuhan khusus

  • Klinik Utama Bethesda

    Layanan Medis Dasar dan Spesialis Rehabilitasi

SLB C Kyriakon.

Hadir sebagai sekolah luar biasa yang terakreditasi A oleh Dinas Pendidikan DKI Jakarta, kami melayani kebutuhan akademik anak-anak dengan lintas diagnosa. Dengan tenaga pengajar yang kompeten, berpengalaman dan penuh kasih, SLB C Kyriakon siap menjadi rekan seperjalanan orangtua dalam mendidik anak-anak istimewa pemberian Tuhan.

Lebih lanjut

Klinik Utama Bethesda.

Terdiri dari tenaga kesehatan dan terapis rehabilitasi berpengalaman seperti fisioterapis, okupasi terapi, dan terapi musik, Klinik Utama Bethesda hadir dalam menyediakan layanan terapi terpadu untuk mengembalikan fungsi dan kesejahteraan hidup anak-anak maupun dewasa.

Lebih lanjut

Melayani Dengan Kami

Sebuah kesempatan yang berharga.

Anda bisa turut serta mendukung pelayanan kami melalui tenaga, sumber daya, media sosial, persembahan kasih maupun doa. Segala bentuk dukungan tersebut, sekecil apapun akan membantu kami untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada anak-anak istimewa yang Tuhan percayakan di Kyriakon.